Pada Pembelajaran kali ini, Tunas Media akan memberikan Tutorial menarik yaitu membuat ComboBox Pada VB6 namun terkoneksi dengan Database. Jika pada Tutorial sebelumnya yaitu Membuat Combo Box namun tanpa Koneksi Database, nah sekarang saatnya Terkoneksi Dengan Database.
Langkah-langkahnya adalah sebagai berikut :
Buatlah Folder pada Drive anda. Contoh : D:\Belajar VB
Buatlah Database terlebih dahulu
Sebagai Contoh kami buat database dengan nama : dbtunasmedia.mdb dengan menggunakan Microsoft Access
Buatlah Tabel dengan nama Layanan seperti gambar dibawah :
Isi tabel Layanan seperti gambar dibawah :
Setelah diisi kemudian Save
Buka Aplikasi VB 6 Anda
Save pada Folder D:\Belajar VB yang telah anda buat
Kemudian buatlah layout pada Form1 seperti gambar dibawah :
Masukan List coding dibawah ini :
Private Sub Form_Activate()
Set Koneksi = New ADODB.Connection
Set RSLayanan = New ADODB.Recordset
Koneksi.Open "Provider=Microsoft.Jet.OLEDB.4.0;Data Source=" & App.Path & "\dbtunasmedia.mdb"
RSLayanan.Open "layanan", Koneksi
Combo1.Clear
Do Until RSLayanan.EOF
Combo1.AddItem RSLayanan!kode_layanan
RSLayanan.MoveNext
Loop
End Sub
Kemudian Run Program Anda, maka muncul seperti gambar dibawah :
Jika anda lihat gambar diatas, Kode Layanan diambil dari Database dbtunasmedia, Tabel layanan. Mudah bukan???
0 Response to "Membuat ComboBox Terkoneksi Database"
Posting Komentar
Yuk stop jadi silent reader, tanpa komentar gan/sis blog ini bukan apa-apa